Ampunan Dosa Lewat Shalat Tarawih - Rumaysho TV

Rumaysho TV Rumaysho TV Videos
71Views
  • Facebook
  • Whatsapp
  • Twitter
  • Share

Ada satu ibadah iconic di bulan Ramadan yang pasti semua umat Islam sudah tahu kaifiat ibadah ini. Ibadah tersebut adalah shalat Tarawih. Shalat ini dinamakan Tarawih yang artinya istirahat karena orang yang melakukan shalat Tarawih beristirahat setelah melaksanakan shalat empat rakaat. Shalat Tarawih termasuk qiyamul lail atau shalat malam. (Al Jaami’ Li Ahkamish Sholah, 3/63).

Para ulama sepakat bahwa shalat Tarawih hukumnya adalah sunnah (dianjurkan). Bahkan menurut ulama Hanafiyah, Hanabilah, dan Malikiyyah, hukum shalat Tarawih adalah sunnah mu’akkad (sangat dianjurkan), baik bagi laki-laki maupun perempuan. (Al Mawsu’ah Al Fiqhiyyah Al Kuwaitiyyah, 2/9631).

Mengenai keutamaan shalat ini, telah dibahas tuntas dalam video kali ini. Hadis yang menjadi dasar dalilnya memberitahukan bahwa shalat Tarawih bisa menggugurkan dosa dengan syarat karena iman; yaitu membenarkan pahala yang dijanjikan oleh Allah dan mencari pahala dari Allah, bukan karena riya’ atau alasan lainnya. (Fathul Bari, 4/251).

Ingatlah bahwa shalat Tarawih bersama imam, pahalanya seperti shalat semalam penuh.

Dari Abu Dzar, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah mengumpulkan keluarga dan para sahabatnya. Lalu beliau bersabda, “Siapa yang shalat bersama imam sampai ia selesai, maka ditulis untuknya pahala qiyam satu malam penuh.” (HR. An Nasai no. 1605, Tirmidzi no. 806, Ibnu Majah no. 1327, Ahmad dan Tirmidzi, sahih). Hal ini sekaligus merupakan anjuran agar kaum muslimin mengerjakan shalat Tarawih secara berjemaah dan mengikuti imam hingga selesai (sampai shalat Witir selesai).

Semoga bahasan ini bermanfaat.
-
Yuk segera miliki buku terbaru Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal berjudul "15 Motivasi Iman di Bulan Ramadhan", karena isinya sarat akan faedah ilmu dan motivasi beramal di bulan Ramadan.

Untuk pemesanan, silakan hubungi:
▪️ WA Ruwaifi/Rumaysho Store:
wa.me/6285200171222
atau
wa.me/6282136267701

▪️ Marketplace🔻
✅ Tokopedia : rumayshostore official
✅ Shopee : rumayshostore1