Syarat Sah Shalat (Episode 1) - Rofif Kids

Kids Video Anak Sunnah Kids Video Anak Sunnah Videos
148Views
  • Facebook
  • Whatsapp
  • Twitter
  • Share

#shorts #shortsvideo #syaratsholat

Hai sobat Rofif Kids, sepertinya kita sudah lama sekali tidak membahas fikih ibadah ya, kali ini kita lanjutkan lagi bahasan fikih ibadahnya agar ibadah yang kita lakukan sehari-hari sah dan diterima oleh Allah.

Setelah sebelumnya kita bahas tentang tata cara wudhu yang benar, kita lanjutkan ke pembahasan tata cara shalat sesuai tuntunan Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam.

Dalam video kali ini, kita akan bahas tentang syarat sah shalat. Dalam episode pertama ini, ada dua syarat sah shalat yang kita jabarkan lebih dahulu.

Syarat pertama, bersuci ketika hendak shalat. Tata cara berwudhu yang benar telah dibahas pada video kita sebelumnya, silakan tonton di channel YouTube Rofif Kids lewat tautan berikut ya;
https://youtu.be/Rlx29Tj3dmo

Syarat kedua, menutup aurat. Menutup aurat ini termasuk syarat sah shalat, baik bagi laki-laki maupun perempuan, baik shalat di hadapan orang lain maupun shalat sendirian, berlaku dalam shalat wajib maupun shalat sunnah. Jika aurat orang yang shalat itu terbuka, tidak sah shalatnya baik terbuka banyak maupun sedikit, atau itu sebagian saja. Walaupun ia shalat dalam keadaan tertutup dari pandangan orang, kemudian setelah selesai shalat, ada bagian yang terbuka auratnya, shalatnya wajib diulang, itulah pentingnya menutup aurat dalam shalat.

Cukup sekian dulu ya penjabarannya. Nantikan syarat sah shalat pada video selanjutnya. Follow akun kita @rofifkids atau subscribe channel YouTube kita ya sobat Rofif agar tahu info video updatenya. Terima kasih :)




Follow di Instagram : @rofifkids

Subscribe juga di YouTube : Rumaysho TV