Mencetak Generasi Rabbani: Ajak Anak Menghadiri Majelis Orang Shalih - Ustadz Abu Ihsan Al Atsary

Rodja TV Rodja TV Videos
148Views
  • Facebook
  • Whatsapp
  • Twitter
  • Share

Ajak Anak Menghadiri Majelis Orang Shalih merupakan kajian Islam ilmiah yang disampaikan oleh Ustadz Abu Ihsan Al-Atsaary dalam pembahasan Mencetak Generasi Rabbani. Kajian ini disampaikan pada Selasa, 26 Jumadil Akhir 1442 H / 09 Februari 2021 M.

MENGAJAK ANAK UNTUK MENGHADIRI MAJELIS ORANG-ORANG SHALIH

Ini sebagai jalan pembuka baginya untuk mengetahui lingkungan mana yang harus dia ikuti. Karena anak juga harus dibimbing untuk mencari lingkungan dan pergaulan, tidak boleh dibiarkan begitu saja. Orang tua punya tanggung jawab untuk mengarahkan anak-anak kepada lingkungan dan pergaulan yang baik.

Salah satu sebab banyak remaja jatuh dalam lingkungan dan pergaulan yang salah/buruk adalah karena orang tua membiarkan anak bergaul dengan siapa saja dan berada di lingkungan apapun tanpa melihat dan memeriksa. Kecerobohan dan kelalaian seperti ini mengakibatkan anak jatuh dalam pergaulan bebas atau pergaulan yang tidak jelas arah dan tujuannya. Bahkan cenderung membawa anak itu kepada keburukan dan kejahatan.